Pages

Jumat, 06 Juni 2014

PEDAGOGI DAN ANDRAGOGI




 



    Sebelum saya mencertitakan keterlibatan Pedagogi dan Andragogi dalam pengalaman saya,saya ingin memaparkan defenisi pedagogi dan andragogi. Pedagogi merupakan seni atau pengetahuan membimbing atau mengajar anak artinya keterlibatan guru sangatlah penting untuk mengajarkan anak dan berkontribusi secara aktif dalam pembelajaran anak(murid), sedangkan andragogi merupakan ilmu dan seni dalam membantu orang dewasa belajar, artinya orang dewasa langsung berbaur dan aktif dalam pembelajaran, 

    Terdapat konsep-konsep yang membentuk Pedagogi seperti konsep diri, yang tergantung dengan orang lain dan hubungan pelajar dan pengajar bersifat pengarahan sedangkan andragogi, pelajar merupakan pribadi yang tidak tergantung dan hubungan pelajar dan pengajar bersifat saling membantu (timbal balik) lalu yang paling terlihat dalam konsep pengalaman dimana pedagogi terpusat pada pemikiran yang masih terbatas sedangkan andragogi,pengalaman merupakan sumber belajar oleh peserta didik.

   Saya akan menceritakan pengalaman saya yang melibatkan pengajaran pedagogi dan andragogi di dalamnya.
Ketika saya masih duduk di Sekolah Dasar(SD),tepatnya di kelas 6. Saat itu kami sedang diajarkan mengenai membuat herbarium. Ibu Guru memberikan instruksi kepada kami untuk membuat herbarium dengan cara menyelipkan daun-daun di dalam buku besar dan ditunggu sampai kering, lalu ditempel di buku gambar. 

    Nah, ini merupakan contoh Pedagogi dimana Guru sangat berperan aktif dalam menata pola pikir anak-anak dan bertanggung jawab atas keputusan yang mereka ambil, ketika guru memberikan instruksi untuk melakukan 1 hal, anak pasti langsung mengikuti instruksi dari guru tanpa boleh memberikan cara/pendapat mereka masing-masing untuk mengeringkan daun-daun tersebut, padahal bisa saja daun-daun tersebut dikeringkan dengan cara disetrika atau dijemur.

 Sedangkan contoh Andragogi menurut pengalaman saya yaitu seperti menulis blog ini, pembelajaran menulis blog yang saya lakukan sekarang ini merupakan contoh andragogi dimana saya mendapatkan pengertian dari Andragogi dan Pedagogi di kelas tadi hanya garis besarnya saja, dan kami dituntut untuk langsung memahami nya menurut pengalaman masing-masing, kami tuangkan ide kami masing-masing dalam blog ini tentang pengalaman yang berhubungan dengan Andragogi dan Pedagogi. 

Terlihat jelas bukan perbedaan pembelajaran Pedagogi dan Andragogi? Terima kasih:)

















Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Sample text

Sample Text

 
Blogger Templates